TABALONG HARI INI

Covid-19, 6.698 KK Di Tabalong Bakal Dapat Bansos Tunai Pemerintah Pusat

Tabalong – Berdasarkan dari data Dinas Sosial Tabalong, sebanyak 6.698 kepala keluarga di Tabalong akan mendapatkan bantuan sosial tunai dari kementerian sosial. Bansos tunai sebesar 600 ribu rupiah per KK selama tiga bulan, akan disalurkan dalam waktu dekat.

Sasaran penerima bansos tunai ini merupakan hasil keputusan pemerintah pusat. Mereka yang menerima bansos tunai merupakan keluarga kategori keluarga miskin dan sangat miskin, yang telah masuk dalam dalam data terpadu kesejahteraan sosial dari kemensos. Pelaksana Tugas Kepala Dinas Sosial Tabalong, Yuhani menjelaskan, pihaknya juga telah mengusulkan bantuan bagi keluarga rentan miskin yang tidak dapat lagi memenuhi kebutuhan dasar keluarga akibat terdampak pandemi covid-19.

”yang berhak dapat yang pertama yang berhak dapat ini adalah mereka ynag masuk dalam data terpadu kesejahteraan sosial mereka dalam kelompok miskin sanggta miskin yang kedua yang terdampak yang kami usulkan itu adalah mereka yang sanggat membutuhkan yang selam ini pekerjaan mereka memang tidka bisa diapa apakan lagi seperti tukang ojek tukang beca nah walaupun mereka tidak masuk dalam data di kts karena belum ada usulan dari desa itu kita dahulukan karena posisinya snaggat kelihatan bahwa mereka sanggat terdampak,nah usulan usuan ini apakah lagsung diterima kementerian tidak juga karena usulan ini diverifikasi lagi di sana.” Ujar Yuhani.

Sebanyak seribu 108 kepala keluarga di luar DTKS yang diusulkan dinas sosial, ditolak oleh pihak kementerian sosial. Pasalnya mereka dinilai masih mampu berdasarkan data statistik. Calon penerima yang ditolak tersebut belum memenuhi klasifikasi dari kemensos, sehingga dinilai belum berhak menerima bansos tunai. (Munawarah)

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

507355
Users Today : 351
Users Yesterday : 379
This Month : 3357
Total Users : 507355
Views Today : 1782
Total views : 3281805
Who's Online : 12

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/