Kesehatan

Masuk Nominasi Nasional, PKK Tabalong Inginkan Kambitin Segera Berbenah

MediaCenter,Tabalong – Untuk memastikan kesiapan jelang penilaian lomba hatinya PKK tingkat Nasional pada bulan juli nanti, rombongan tim penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan meninjau secara langsung ke Desa Kambitin Raya yang terpilih mewakili Kalimantan Selatan ke tingkat Nasional, Jumat (24/5/2019).

Dalam kunjungan ini turut DIhadiri Ketua TP PKK Kabupaten Tabalong Hj. Syarifah Syifa beserta anggota dan Camat Tanjung dan aparat desa.

Ana, Ketua Pokja III yang mengelola program Pangan, Sandang, Perumahan dan Tata Laksana Rumah Tangga mengatakan agar masyarakat Desa Kambitin Raya lebih memprioritaskan untuk menanam berbagai jenis tanaman pangan, sayur sayuran, bumbu dapur dan tanaman obat keluarga di halaman rumah.

“Artinya diharapkan dapat menambah kualitas penilaian Desa Kambitin Raya, sehingga bisa menjadi terbaik.” Tuturnya. Desa Kambitin Raya sudah termasuk kategori 6 besar mewakili Provinsi Kalimantan Selatan di tingkat Nasional. (MC Tabalong/Mona)

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

503278
Users Today : 177
Users Yesterday : 524
This Month : 25744
Total Users : 503278
Views Today : 748
Total views : 3260791
Who's Online : 4

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/