Pemerintahan

Peringati Hari Santri, Sahidul Ajak Seluruh Pihak Berkolaborasi Majukan Ponpes

 

Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2024, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tabalong menggelar upacara pada Selasa, 22 Oktober 2024. Upacara peringatan Hari Santri ini terpusat di Pondok Pesantren Al Madaniyah Jaro.

Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2024 tingkat Kabupaten Tabalong yang digelar Kemenag Tabalong ini dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Tabalong, Pebriadin Hapiz, Kepala Kantor Kemenag Tabalong, Sahidul Bakhri, pimpinan ponpes se-Tabalong, sejumlah ulama, ustadz, serta ratusan santri.

Mengangkat tema Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan, peringatan Hari Santri Nasional 2024 ini bertujuan untuk memacu semangat para santri agar terus berjuang untuk mendapatkan masa depan yang cerah, serta memiliki semangat perjuangan demi meraih cita-cita yang lebih baik lagi.

Kepala Kantor Kemenag Tabalong, Sahidul Bakhri, menuturkan, dalam momen peringatan Hari Santri Nasional 2024 ini ia berharap adanya kolaborasi yang dilakukan antara pemerintah daerah untuk semakin memajukan pondok pesantren yang ada di Tabalong, terlebih Kabupaten Tabalong sebagai penyangga IKN.

“Mari kita terus berjuang untuk memajukan Kabupaten Tabalong terkait dengan pondok pesantren ini dan karena memang di Tabalong ini serambi Ibu Kota Nusantara, maka kita berharap ke depan ketika orang datang ke IKN, mereka akan juga melihat bagaimana kemajuan pondok pesantren yang ada di Tabalong. Tentu saja ini perjuangan yang berat bagi semua stakeholder. Kami dari Kementerian Agama termasuk pimpinan pondok pesantren se-Tabalong akan terus memajukan pondok pesantren yang ada di Tabalong ini,” ujar Sahidul Bakhri, Kepala Kemenag Tabalong.

Upacara peringatan Hari Santri tahun 2024 ini turut diisi berbagai penampilan seni dari para santri.

(Dano Nafarin/TV Tabalong)

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

502548
Users Today : 356
Users Yesterday : 461
This Month : 25014
Total Users : 502548
Views Today : 2517
Total views : 3257345
Who's Online : 6

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/