Pemerintahan

DP3AP2KB Lakukan Pembinaan pada Kelompok Prima di Banua Lawas

 

Pembinaan, monitoring, dan evaluasi dilakukan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) pada Kelompok Prima di Kecamatan Banua Lawas, pada Rabu, 11 September 2024.

Pembinaan, monitoring, dan evaluasi ini dilaksanakan di aula Kantor Kecamatan Banua Lawas.

Kegiatan ini diikuti perwakilan Kelompok Prima dari beberapa desa yang ada di Kecamatan Banua Lawas.

Pada pembinaan dan monev ini, diisi dengan kegiatan pembinaan terkait perizinan produk, desain kemasan, hingga pemasaran yang disampaikan langsung oleh konsultan dari PLUT K-UMKM Tabalong.

Plt. Sekretaris DP3AP2KB Tabalong, Normaliani, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembinaan, monitoring, dan evaluasi ini digelar guna mengukur keberhasilan dan kemajuan Kelompok Prima.

Diharapkan melalui monev ini, para anggota Kelompok Prima dapat lebih memahami apa yang telah dicapai, mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan, dan merumuskan strategi untuk mencapai tujuan yang lebih baik.

“Pemerintah Kabupaten Tabalong menyadari pentingnya peran perempuan dalam pembangunan ekonomi melalui program Perempuan Indonesia Maju Mandiri. Kabupaten Tabalong berupaya memberdayakan perempuan untuk mencapai kemandirian ekonomi. Pada program ini perlu mengukur keberhasilan dan kemajuan Kelompok Prima Kabupaten Tabalong melalui evaluasi, sehingga kita dapat memahami apa yang telah dicapai, mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan, dan merumuskan strategi untuk mencapai tujuan yang lebih baik lagi,” ujar Normaliani, Plt. Sekretaris DP3AP2KB Tabalong.

Normaliani menambahkan bahwa kesejahteraan keluarga menuju keluarga yang berkualitas, baik dari segi ekonomi, pengetahuan, dan keterampilan, harus ditingkatkan melalui adanya Kelompok Prima yang ada di Kabupaten Tabalong.

(Muhammad Ariadi, TV Tabalong)

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

497515
Users Today : 812
Users Yesterday : 1043
This Month : 19981
Total Users : 497515
Views Today : 3135
Total views : 3239420
Who's Online : 26

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/