TABALONG HARI INI

Outlet Drainase Dibangun, Lurah Pembataan: Diharapkan Bisa Optimal Alirkan Air

TABALONG – Inilah saluran drainase atau outlet pembuangan air ke lahan resapan di belakang Mapolres Tabalong pembataan, kecamatan murung pudak, yang terpantau pada 10 Agustus 2021. Outlet yang dibangun dinas pupr tabalong sepanjang 130 meter ini, berfungsi mengalirkan air dari saluran drainase depan kantor kelurahan pembataan.

Untuk memperlancar aliran air, Dinas PUPR Tabalong juga membersihkan saluran drainase di sepanjang jalan samping Mapolres Tabalong, hingga sdn pembataan, serta mengganti penutup drainase dengan yang baru. Hal ini disampaikan Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Tabalong, sunengsi.

 “Fungsinya adalah untuk mengalirkan air dari biasa banjir di daerah anggrek ataupun di kelurahan pembataan, sehingga airnya bisa tersalurkan melalui outlet tersebut. Untuk drainase dari sekitar depan kelurahan pembataan itu adalah dilakukan pembersihan, pembersihan terhadap lumpur-lumpur yang ada di saluran tersebut.” Kata Sunengsi, Kabid Bina Marga Dinas PUPR Tabalong.

Lurah Pembataan, Muhamad Rijani berharap, kedepan penyaluran air melalui drainase ke lahan resapan dapat berfungsi secara optimal, sehingga ketika hujan deras turun, air tidak lagi membanjiri area sekolah dan rumah warga di sekitar lokasi ini.

 “Jadi mungkin dengan adanya pembongkaran saluran ini, kedepannya tidak ada lagi banjir sekolah ya sekolahan SD, kemudian rumah-rumah warga yang ada di sekitar anggrek 5. Jadi kami harapkan ini secara maksimal atau optimal lah untuk menyalurkan air ke arung, jadi ni apa istilahnya tu air ini diarahkan ke arung yang sudah kita bebaskan waktu lewat perkim, ada di situ lahan resapan.” Kata M. Rijani, Lurah Pembataan.

Untuk seluruh pekerjaan penanganan saluran drainase ini, Dinas PUPR Tabalong menganggarkan biaya hingga 967 juta rupiah, melalui APBD Kabupaten Tabalong tahun 2021. (Alfi Syahrin).

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

503508
Users Today : 407
Users Yesterday : 524
This Month : 25974
Total Users : 503508
Views Today : 2294
Total views : 3262337
Who's Online : 9

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/