TABALONG HARI INI

Bupati Anang : Cita-Cita Pemda STIT Jadi Universitas Islam

Tabalong – Sekolah tinggi imlu Tarbiyah Syeikh Muhammad Nafis menjalani proses kareditasi untuk prodi manajemen pendidikan islam pada 23 Februari 2022. Penilaian akreditasi ini dilakukan selama 2 hari. Saat ini tercatat sebanyak 279 mahasiswa berkuliah di prodi manajemen pendidikan islam.

Kegiatan proses akreditasi ini dibuka Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani. Dalam sambutannya, bupati anang menyampaikan dukungan pemkab terhadap kegiatan akademis yang dilakukan Stit Syeikh Muhammad Nafis Tabalong. Dalam kesempatan ini ia menyampaikan cita-cita Pemkab maupun civitas akademik untuk meningkatkan Stit Syeikh Muhammad Nafis menjadi Universitas Islam Tabalong.

“Keberadaan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah ini akan lebih baik di tahun-tahun mendatang dan saya juga sudah memberikan target kepada pengurus yayasan dan pimpinan stit. termasuk semua stakeholders yang sudah memberikan dukungan dan bantuannya. pada saatnya nanti Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah ini, sambil menunggu, sambil mencari Mitra, Insyaallah akan ditingkatkan menjadi Universitas Islam Tabalong” Kata Anang Syakfiani, Bupati Tabalong.

Rencana peningkatan sekolah tinggi menjadi universitas ini, juga didasari karena dekatnya Kabupaten Tabalong dengan ibu kota negara baru. Sehingga besar kemungkinan 3 perbatasan wilayah dapat menuntut ilmu di tempat ini. (Maria Ulfah).

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

310464
Users Today : 172
Users Yesterday : 554
This Month : 15883
Total Users : 310464
Views Today : 386
Total views : 2048211
Who's Online : 11

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/