TABALONG HARI INI

Siaga Dampak Covid-19, Dinas Ketahanan Pangan Tabalong Tambah Stok Beras

Tabalong – Pemerintah Kabupaten Tabalong melalui Dinas Ketahanan Pangan, menambah stock beras 90 ton ke gudang cadangan pangan tabalong. Dari penambahan ini, kini tabalong memiliki stok 150 ton beras.

Penambahan stok beras ini untuk memastikan cadangan pangan tabalong selama pandemi covid-19 mencukupi. Terutama bagi masyarakat kurang mampu, yang terdampak pandemi.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tabalong Mohammad Mugeni mengatakan, penambahan beras merupakan program refocuising ketersediaan pangan dalam penangan covid-19. Ia berharap 150 ton ketersediaan beras ini cukup dalam menangani covid-19 selama beberapa bulan ke depan.

pada saat ini kita cadangkan 60 ton, dengan adanya refocusing, insyaallah akan kita tambah menjadi 150 ton, artinya apa ketersediaan kabupaten tabalong dalam penanganan covid-19 dalam program refocusing ada 90 ton. Kemudian dahulu ada 60 ton jadi 150 ton. Mudah-mudahan ini cukup menangani kondisi covid-19 dalam beberapa bulanKata Mugeni

Stok beras ini berasal dari petani lokal tabalong. Dinas Ketahanan Pangan bekerjasama dengan Perumda Tabalong membeli beras para petani. (Maimun)

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

439994
Users Today : 246
Users Yesterday : 265
This Month : 793
Total Users : 439994
Views Today : 3267
Total views : 2901005
Who's Online : 2

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/