Kesehatan

Perangi Narkoba, Pemkab Tabalong Dukung Desa Bersinar

MediaCenter, Tabalong – Pemkab Tabalong dukung Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) untuk wujudkan Desa Bersinar (Bersih Narkoba) sejak dini.

Dukungan disampaikan Wabup Tabalong H Mawardi, saat membuka sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang digelar yang digelar BNNK Tabalong, di Aula Hotel Jelita Tanjung, Selasa, (27/8/2019).

Sosialisasi ini diharap dapat memberikan masukan kepada peserta yang terdiri tiga pilar kecamatan, kepala desa, dan tenaga kesehatan untuk perangi narkoba.

Pasalnya, menurut data penelitian di Indonesia 2017 antara BNN RI dengan pusat penelitian Universitas Indonesia (UI) tedapat angka 12.000 orang pertahun mati karena penyalahgunaan narkoba.

Tidak hanya di kota saja peredaran narkoba, desa pun menjadi sasaran bagi oknum pengedaran narkoba dari generasi milenial hingga masyarakat umum.

Menurut Wabup H Mawardi, penyalahgunaan dan pengedaran gelap narkoba merupakan permasalahan serius yang tidak hanya dihadapi masyarakat Kabupaten Tabalong tetapi seluruh rakyat Indonesia.

Untuk itu dirinya meminta kepada semua Kepala Desa di Kabupaten Tabalong turut berperan aktif dalam sosialisasi untuk mencegah penyalahgunaan dan peredaan gelap narkoba di wilayah masing-masing.

“Sebab peredaran obat terlarang seperti penggunaan narkotika sudah menyasar ke daerah pedalaman yang menjadikan pelajar sebagai targetnya,” ujar H Mawardi saat menyampaikan sambutannya.

Dia berharap dengan adanya sosialisasi ini masyarakat juga menjadi tahu serta lebih mengenal berbagai jenis dan sifat-sifat dari narkoba obat-obatan terlarang, psikotropika maupun zat lainnya, sehingga dengan demikian masyarakat dapat mencegah sejak dini.

Sementara itu kepala BNNK Tabalong, AKBP Husni Thamrin mengatakan di Desa Bersinar ada agen pemulihan yaitu petugas Bintara Pembina Desa (Babinsa), Bhayangkara Pembina Kamtibmas (Bhabinkamtibmas), Bidan Desa, dan didukung pegawai pendamping desa.

“Desa Bersinar di Kabupaten Tabalong baru satu yang terbentuk yakni di Desa Tanta. Kami berharap minimal satu Kecamatan juga bisa membentuk Desa Bersinar,” katanya.

Kegiatan Desa Bersinar P4GN itu sendiri dari desa dan bisa memanfaatkan dana desa yang bisa berkoordinasi dengan Bappeda Tabalong terkait bagaimana untuk bisa menganggarkan Desa Bersinar P4GN. (MC Tabalong/Maimun).

Media Center Tabalong merupakan media daring yang menjadi jembatan penghubung informasi dan komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, pemerintah dengan perangkat kerjanya dan informasi antar masyarakat.

Statistik Kunjungan

321506
Users Today : 280
Users Yesterday : 567
This Month : 8863
Total Users : 321506
Views Today : 1409
Total views : 2108592
Who's Online : 6

Copyright © 2020 Media Center Tabalong | Designed by HS

Ke Atas
https://mc.tabalongkab.go.id/